Cucu Pewaris KFC Ternyata Menyimpan Trauma
Los Angeles - Cucu pewaris KFC Kaila Methven kini bisa hidup bergelimang harta, namun ia meyimpan trauma sejak kecil. Benar adanya jika harga bukan segalanya. Kasih sayang dari keluarga menjadi hal yang paling tak bernilai.
Masa kecil hingga remaja Kaila dilalui dengan kurangnya kasih sayang. Ayahnya pergi dari rumah saat Kayla berusia tiga bulan karena tak tahan dengan sikap ibunya yang kecanduan alkohol.
Sang ibu lalu bunuh diri saat usia Kayla 14, dia pun terpaksa tinggal dengan ayahnya yang kasar dan merasa terasing setelah ibunya tewas. Masa kecil hingga remaja yang suram membawa trauma hingga kini.
Wanita 27 tahun itu mengungkapkan bahwa saat itu dia tidak punya pilihan lain. Mau tak mau harus tinggal bersama ayah, ibu tiri dan adik-adik tirinya di Prancis.
"Kita ada tujuh orang tinggal di satu kamar tidur di sebuah apartemen di Paris. Aku tidur di lantai dapur sekitar tiga tahun dan bekerja sebanyak mungkin yang aku bisa," ungkap Kaila.
Setelah lulus sekolah, Kaila pindah ke Los Angeles dan memulai kariernya. Kini Kaila telah sukses menjadi desainer fashion dengan merilis lingerie.
Awal tahun ini nama Kaila pun menjadi sensasi setelah foto tanpa busana untuk sebuah majalah. Tubuhnya hanya dihiasi oleh serangkaian berlian yang totalnya sampai US$ 10juta atau sekitar Rp 141 Miliaran.
No comments: