Header Ads

test

MU Diminta Hamburkan Banyak Uang, Demi Solskjaer

Demi Solskjaer, MU Diminta Hamburkan Banyak Uang



Mariosuperbola - Gary Neville menilai ada satu hal yang mesti dilakukan oleh Manchester United jika ingin sukses bersama Ole Gunnar Solskjaer yakni mendukung secara penuh. Baik itu secara finansial dan sumber daya lain.
Solskjaer baru saja mendapatkan kontrak permanen dari United. Pria berusia 46 tahun akan berada di Old Trafford dalam kapasitas sebagai manajer untuk tiga musim ke depan.
Pemberian kontrak permanen tentu saja tidak lepas dari capaian apik yang diraih oleh Solskjaer. Dia sebelumnya ditunjuk sebagai manajer interim, menggantikan Jose Mourinho yang dipecat pada Desember 2018 lalu.
Seperti apa saran Neville pada United agar bisa sukses bersama Solskjaer? Simak selengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.

Hambur-hamburkan Uang

Gary Neville meminta Manchester United untuk memenuhi setiap kebutuhan Solskjaer dalam hal pembelian pemain. Neville ingin Solskjaer mendapat dana dalam jumlah yang besar, seperti yang United berikan pada manajer-manajer sebelumnya.
Bersama United, Solskjaer sudah melewati satu bursa transfer yakni pada Januari 2019. Namun, manajer asal Norwegia tersebut tak membeli satu pun pemain. Dan, Neville ingin ada uang yang dihambur-hamburkan oleh Solskjaer pada musim panas mendatang.
"Jumlah uang yang dikeluarkan oleh United haruslah besar, tapi selama beberapa tahun terakhir, klub tidak pernah gagal dan selalu mendukung penuh manajer," buka Neville dikutip dari Sky Sports.
"Saya tidak berpikir bahwa klub akan gagal dalam hal finansial, mereka akan menghambur-hamburkan uang. Pemain telah bermain bagus dalam beberapa bulan terakhir bersama Solskjaer, tapi mereka adalah pemain [pilihan] Mourinho," imbuhnya.

Dukungan Klub

Selain finansial, Gary Neville juga meminta agar Manchester United memberi dukungan secara menyeluruh pada Solskjaer. Mantan kapten Setan Merah itu ingin Solskjaer didampingi oleh sosok-sosok yang memang kompeten dibidangnya.
"Solskjaer butuh dukungan yang tepat di sekelilingnya dan itu sudah saya katakan beberapa bulan lalu. Struktur dan kualitas orang-orang di sekitarnya harus memastikan United lebih unggul dalam perekrutan pemain," kata Neville.
United memang gemar menggelontorkan dana dalam jumlah besar untuk membeli pemain di bursa transfer. Namun, di bawah  Ed Woodward, United sering kali gagal mendatangkan pemain yang sebenarnya adalah incaran utama dari manajer.
"Solskjaer harus mendapat orang yang tepat di sekitarnya dan mendapat pemain yang tepat," pungkas Neville.

No comments:

Powered by Blogger.